Untuk meningkatkan pengetahuan pegawai RSUD Kota Tangerang tentang manajemen pelayanan bank darah, RSUD Kota Tangerang mengadakan "Workshop Pelayanan Bank Darah" pada tanggal 03 - 04 Oktober 2017. Kegiatan ini dilaksanakan bekerjasama dengan UTD PMI Kota Tangerang dengan Narasumber dr.David Sidabutar, M Biomed.
Pelayanan transfusi darah merupakan bagian dari pelayanan kesehatan untuk penyembuhan/pemulihan kesehatan. Proses pemberian transfusi darah meliputi kegiatan permintaan darah, menyiapkan darah sebelum transfusi, pengawasan atas adanya reaksi transfusi serta pencatatan dan pelaporan kegiatan. Tujuan diselenggarakannya workshop ini adalah memberikan informasi bagaimana mengelola pelayanan bank darah yang baik dan benar, sesuai PP 7 Tahun 2011 tentang Pelayanan Darah, bahwasanya pelayanan transfusi darah merupakan tindakan medis berisiko, pemberian tranfusi darah berada dibawah tanggung jawab dokter dan perawat kompeten, dan transfusi darah hanya dapat dilakukan di RS.
Dengan adanya workshop ini diharapkan para petugas di RSUD Kota Tangerang mampu mengelola pelayanan darah secara maksimal untuk menghindari risiko reaksi transfusi dan meminimalisir permintaan kantong darah secara berlebihan, karena setiap tetes darah sangat berharga.